Breaking News

Wednesday, March 18, 2015

Menurut Penelitian, Pria Lebih Narsis Daripada Wanita

Selama ini wanita dianggap sebagai makhluk paling narsis di dunia. Namun hal itu dibantah oleh hasil penelitian yang dilakukan University at Buffalo School of Management.

Menurut hasil penelitian yang dipublikasikan dalam jurnal Psychological Bulletin, disebutkan bahwa pria adalah makhluk paling narsis di dunia.

Dengan melakukan penelitian tentang narsisme terhadap data dari 475,000 responden dalam 355 artikel yang diterbitkan selama 30 tahun lebih, para peneliti menemukan pria ternyata sangat narsis sejak dahulu, terlepas dari usia.

"Narsisme terkait dengan berbagai disfungsi interpersonal, termasuk ketidakmampuan menjaga hubungan jangka panjang yang sehat, perilaku tidak etis dan agresi," kata ketua penelitian Emily Grijalva dari UB School of Management dikutip Dream.co.id dari Sciencedaily.com, Rabu 11 Maret 2015.

Di saat yang sama, lanjut Emily, narsisme terbukti meningkatkan kepercayaan diri, menjaga stabilitas emosi dan memunculkan tendensi untuk menjadi pemimpin.

Para peneliti melakukan penelitian terhadap lebih dari 355 jurnal, disertasi, manuskrip dan buku pedoman teknis untuk mendapatkan kesimpulan tentang narsisme pria. Tidak hanya itu mereka juga mempelajari perbedaan gender dalam tiga aspek narsisme yakni otoritas, eksibisionisme dan pemenuhan hak.

Mereka menemukan kesenjangan terbesar terjadi pada pemenuhan hak. Hal ini menunjukkan bahwa pria lebih suka mengeksploitasi orang lain dan merasa memiliki hak-hak istimewa.

No comments:

Post a Comment

Designed By Blogger Templates