Breaking News

Tuesday, December 23, 2014

Biskuit Natal Spanyol Ini Sekarang Ada Versi Halalnya

Saat Natal, masyarakat di Andalusia, Spanyol, tak lupa menyediakan mantecados untuk dinikmati bersama. Kue kering ini dibuat dengan lemak babi. Namun, kini mantecados versi halal juga tersedia. Muslimpun bisa turut menikmatinya dengan tenang!


Mantecados pada dasarnya adalah campuran tepung terigu sangrai, gula, lemak babi Iberia, kayu manis, dan almond panggang. Variannya di antaranya kelapa, kulit jeruk, dan biji wijen.

Mantecados paling banyak diproduksi di kota kecil bernama Estepa. Tiba di sana, Anda akan mencium aroma kayu manis dan almond panggang. Wajar saja, ada sekitar 30 pabrik mantecados di kota tersebut.

Mantecados sudah populer di Estepa sejak berabad-abad lalu. Seiring meningkatnya permintaan mantecados di Spanyol pada abad ke-20, pabrik-pabrik kecil yang tadinya terletak di garasi rumah kini berkembang menjadi besar namun masih menggunakan resep tradisional.

Kebanyakan pabrik mantecados masih dimiliki dan dijalankan keluarga. Contohnya keluarga Gamito yang mempunyai perusahaan Dulces Gamito. Uniknya, mereka hanya memproduksi mantecados sesuai pesanan.

Mendatangi pabrik mereka seperti masuk ke rumah. Anda akan merasakan hangatnya oven, aroma tepung sangrai dan almond panggang, serta keindahan kemasan produk mereka. Para pekerjapun dengan ramah tak berhenti menawari Anda mantecados yang baru dipanggang.

Seperti ditulis Halal Focus (18/12/2014), sekitar 60 orang bekerja di Dulces Gamito pada September sampai Desember untuk memenuhi permintaan saat Natal yang kebanyakan datang dari penjuru Spanyol, seperti dikutip dari Detik.com.

Namun, perusahaan ini juga beradaptasi dengan pasar berbeda sehingga produknya bukan cuma musiman. Jadi, pabrik tetap buka pada Januari-Agustus meski dengan staf lebih sedikit, yakni 10-15 orang.

Salah satu bentuk adaptasi mereka adalah memproduksi mantecados halal dengan mengganti lemak babi dengan minyak zaitun. Produk yang sudah bersertifikat halal Lembaga Halal Cordoba ini diekspor ke negara-negara dengan komunitas muslim yang cukup besar seperti Maroko, Prancis, Belgia, Belanda, dan Jerman.

No comments:

Post a Comment

Designed By Blogger Templates